Kamu Harus Tahu! Ini Perbedaan Brosur, Pamflet, dan Leaflet

Seperti yang kita ketahui, ada berbagai media promosi cetak yang bisa dimanfaatkan, seperti brosur, pamflet, dan leaflet. Sebagian besar masyarakat tentunya sudah familier dengan brosur, tetapi bagaimana dengan pamflet dan leaflet? Kedua media promosi tersebut masih terdengar asing di telinga masyarakat Indonesia. Untuk mengetahui lebih lengkap tentang pamflet dan leaflet serta perbedaannya dengan brosur, simak penjelasan di bawah ini, yuk!

Brosur

Brosur, pamflet, dan leaflet
pinterest.com

Brosur merupakan media cetak yang digunakan untuk memperkenalkan dan mempromosikan suatu produk atau jasa. Brosur terkadang berbentuk selebaran (flyer), bisa juga dilipat dua (bi-fold) atau dilipat tiga (tri-fold). Pada umumnya, brosur memiliki ukuran A4. Pendistribusian atau penyebaran brosur bisa dilakukan dengan berbagai cara, seperti dibagikan secara langsung kepada masyarakat di tempat umum, diselipkan di kemasan produk, door to door, dan sebagainya.

Pamflet

Brosur, pamflet, dan leaflet
pinterest.com

Sama halnya seperti brosur, pamflet juga merupakan media cetak yang digunakan untuk mempromosikan sesuatu. Namun, biasanya pamflet mencantumkan informasi tertentu yang bisa menambah wawasan pembaca. Misalnya, menginformasikan tentang dunia pendidikan sekaligus mempromosikan sebuah sekolah atau lembaga bimbingan belajar. Jenis-jenis pamflet cukup beragam, mulai dari pamflet politik, pamflet pendidikan, pamflet niaga/komersial, dan lain-lain. Ukuran pamflet hampir sama seperti brosur, yaitu A4. Dapat dilipat atau dalam bentuk selebaran yang kedua sisinya dicetak.

Leaflet

Brosur, pamflet, dan leaflet
pinterest.com

Leaflet merupakan media promosi berbentuk selebaran yang ukurannya lebih kecil daripada brosur dan pamflet. Leaflet juga bisa dilipat dua atau tiga. Selain sebagai sarana promosi, leaflet juga memberikan informasi penting mengenai produk atau jasa, seperti keunggulan, kontak resmi, dan lain-lain. Biasanya, informasi yang tercantum dalam leaflet hanya terdiri atas 200-400 kata dengan disertai gambar agar terlihat semakin menarik.

 

Cetak brosur, leaflet, atau pamflet untuk kepentingan apa pun hanya di Soerabaja45! Dengan harga terjangkau, kamu bebas request desain sesuka hati dan bisa order berapa pun, tanpa minimal order. Kami memberikan penawaran spesial berupa potongan harga untuk kamu yang order dalam jumlah banyak.

Tak punya waktu untuk bolak-balik ke cabang Soerabaja45? Tak usah khawatir! Kini, kamu bisa cetak produk printing apa pun dari rumah. Cukup tiga langkah. Chat ke WA Center, transfer (minimal DP 50%), ambil atau kami kirim dengan ekspedisi JNE/JNT. Gak pakai ribet, gak pakai antre.

Buruan datang ke cabang terdekat dan penuhi kebutuhan promosimu dengan cetak di Soerabaja45!

 

=================================================

Website : soerabaja45.co.id

official akun Instagram @soerabaja45.id
official akun TikTok @soerabaja45printing

Kontak CS kami: wa.me/6281131133355

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright 2023 • PT SOERABAJA PRINTING INDONESIA | All Rights Reserved by andi.pw
Artikel ini telah dilihat : kali.